Example 728x250
BerandaGizi, Nutrisi, Vitamin

Mengenal Bahaya Kekurangan Vitamin A Pada Lansia

146
×

Mengenal Bahaya Kekurangan Vitamin A Pada Lansia

Sebarkan artikel ini
vitamin A


Katarak, rabun senja, dan rabun dekat merupakan gangguan penglihatan yang sering dialami lansia. Penyebabnya selain pertambahan usia juga kurangnya asupan vitamin A. Fungsi retina dan lensa mata yang menurun ini menyebabkan pandangan menjadi kabur dan tidak jelas. Karena itulah sangat penting untuk menjaga pola makan yang sehat agar semua nutrisi dan kebutuhan akan Vitamin A tercukupi.

Beberapa lansia banyak yang menganggap bahwa kelainan pada penglihatan tersebut adalah hal yang wajar. Namun sebenarnya masalah tersebut bisa dicegah dengan menjaga pola hidup yang sehat. Kebiasaan memakan makanan cepat saji membuat tubuh kekurangan gizi. Akibatnya asupan nutrisi menjadi tidak terpenuhi. Dan jika tubuh kekurangan vitamin A, maka dampakanya cukup berbahaya tidak hanya untuk penglihatan melainkan juga bagi kekebalan tubuh.

Sumber Vitamin A yang Baik bagi Tubuh

Untuk mendapatkan asupan vitamin A caranya sangat mudah yaitu dengan rajin konsumsi buah dan sayuran. Saat ini banyak yang memproduksi ekstrak vitamin A dalam bentuk suplemen yang siap konsumsi. Namun bagi lansia, penggunaan suplemen sangat tidak dianjurkan karena berbahaya bagi ginjal dan harus berkonsultasi dulu dengan dokter.
Bagi lansia yang mengalami gejala penurunan penglihatan terutama di malam hari, kulit kering, dan luka tidak cepat sembuh, sebaiknya waspada karena merupakan tanda-tanda kekurangan vitamin A.

Untuk meredakannya adalah dengan menambah asupan vitamin A dengan mengkonsumsi beberapa makanan dibawah ini:

  1. Buah-buahan, contohnya pisang dan pepaya
  2. Sayur-sayuran, contohnya wortel, labu kuning, dan bayam
  3. Umbi-umbian, contohnya ubi kuning, ubi rambat merah, dan ubi jalar merah
  4. Kacang-kacangan, contohnya kacang merah dan kacang ercis
  5. Sumber hewani, misalnya daging ayam, hati ayam, daging sapi, hati sapi, dan daging bebek
  6. Ikan, contohnya cakalang, gabus, rajungan, dan tongkol
  7. Telur
  8. Sereal yang mengandung vitamin A

Sumber vitamin A yang disebutkan diatas sangat mudah ditemukan. Olahannya pun bisa disesuaikan dengan selera. Untuk lansia, sebaiknya hindari penggunaan minyak goreng dan ganti dengan minyak zaitun untuk mengolah masakan tersebut. Variasikan saja bahan makanan kedalam menu sehari-hari agar kebutuhan vitamin A tercukupi.

4 Bahaya Kekurangan Vitamin A bagi Lansia

lansia 1

Meski tanda-tanda penuaan tidak bisa dihindari, namun pencegahan agar efeknya tidak semakin parah bisa dilakukan dengan menjaga pola makan. Salah satu nutrisi yang sangat penting bagi kesehatan tubuh adalah Vitamin A. Selain baik bagi penglihatan, vitamin A juga bermanfaat untuk menjaga kekebalan tubuh dan mempertahankan kekuatan tulang.

Ada beberapa jenis masalah kesehatan yang timbul jika tubuh mengalami kekurangan Vitamin A, diantaranya adalah:

1. Luka sulit sembuh

Vitamin A menjadi nutrisi yang sangat bagus bagi kulit. Selain melembabkan juga dapat menjaga kondisi kulit agar tidak kasar. Bagi lansia yang kekurangan vitamin A, jika mengalami luka baik berdarah ataupu tidak, akan sulit sembuhnya bahkan menimbulkan bekas. Ini terjadi karena kondisi kulit yang tidak sehat ditambah lagi dengan kekebalan tubuh yang berkurang sehingga luka tidak bisa disembuhkan dengan segera. Bila sudah mengalami gejala ini, sebaiknya ganti menu makanan dengan konsumsi buah ataupun sayuran yang kaya akan Vitamin A.

2. Kebutaan Parsial

Lansia yang mengalami kekurangan vitamin A akan mudah mengalami gangguan pada organ mata salah satunya kornea. Vitamin A sangat baik untuk menjaga kondisi kornea agar tetap basah dan kering. Sebaliknya jika asupan vitamin A berkurang, kornea akan menjadi kering dan membuat bakteri dan kotoran mudah masuk ke dalam mata. Jika kondisi ini tidak segera ditangani, dampak yang ditimbulkan adalah penurunan penglihatan yang berakibat pada kebutaan baik yang sifatnya sementara atau permanen.

3. Katarak

Katarak menjadi salah satu gangguan penglihatan yang dialami oleh lansia. Banyak yang menyangka penyebab utamanya adalah pertambahan usia. Padahal sebenarnya penurungan fungsi mata tersebut disebabkan karena kurangnya asupan Vitamin A pada tubuh. Akibatnya nutrisi yang dibutuhkan mata tidak terpenuhi dan sehingga beberapa organ pada bagian mata tidak bisa bekerja dengan baik.

4. Gangguan saluran pernafasan

Vitamin A memiliki peran penting dalam menjaga imunitas agar tubuh tidak mudah terserang bakteri penyebab infeksi. Apabila asupan Vitamin A pada tubuh lansia berkurang, maka sistem kekebalan tubunya akan lemah sehingga mudah terkena infeksi terutama pada bagian pernafasan seperti bronkus dan trakea. Jika masalah kesehatan tersebut muncul, sebaiknya segera periksakan diri ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

Vitamin A tidak hanya bermanfaat bagi fungsi penglihatan saja, tetapi juga dapat menjaga kekebalan tubuh agar tidak gampang terserang penyakit. Asupan vitamin A harus ditambahkan pada menu makanan sehari-hari terutama yang bersumber pada buah dan sayuran. Kekurangan vitamin tersebut selain berdampak buruk bagi kesehatan mata, juga meningkatkan risiko penyakit berbahaya seperti gangguan pernafasan. Karena itu terapkan pola makan sehat agar kondisi tubuh tetap fit meski sudah menginjak usia senja.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *