Example 728x250
BerandaParu-Paru

Memperingati Bulan Kesehatan Paru

151
×

Memperingati Bulan Kesehatan Paru

Sebarkan artikel ini
paru-paru


Dalam kalender kesehatan yang diterbitkan oleh kementrian kesehatan, bulan oktober menjadi bulan kesehatan paru. Disamping juga ada beberapa kesehatan organ vital lainnya. Paru sendiri merupakan salah satu organ vital, yakni organ pernafasan. Sayangnya, masih banyak yang belum peduli tentang pentingnya menjaga kesehatan paru.

Padahal, penyakit paru kronis menjadi salah satu penyebab utama kematian di dunia. Bahkan, beberapa data menyebutkan pada tahun 2020 diperkirakan jumlahnya akan semakin meningkat dan menduduki peringkat ke 3 sebagai penyebab kematian tertinggi di dunia. Setidaknya naik sekitar kurang lebih 3% setiap tahunnya. Untuk itu, pemerintah mulai melakukan beberapa upaya untuk menekan jumlah penderita penyakit paru.

Paru-paru sebagian besar terdiri dari gelembung. Sebagai organ pernafasan, fungsi utama paru adalah sebagai tempat bertukarnya oksigen dan karbon dioksida atau yang dikenal dengan bernafas. Selain itu, paru-paru juga bertugas untuk mengatur keseimbangan asam-basa didalam tubuh. Saat kadar asam meningkat, maka paru-paru secara otomatis akan mengeluarkan karbon dioksida dengan jumlah yang lebih banyak.

Cintai Paru Anda

Mencintai paru sama artinya dengan menjaganya agar tetap sehat. Untuk itu, Anda harus melakukan beberapa upaya agar paru Anda dapat tetap prima dan melakukan tugasnya dengan baik. Ada sekitar 700 an gelembung yang terdapat didalam paru-paru sebagai tempat bertukarnya oksigen dan karbondioksida. Selain sebagai motor dari sistem pernafasan, paru-paru juga memiliki peran penting dalam sirkulasi darah.

Untuk menjaga kesehatan paru-paru, ada beberapa hal yang dapat Anda lakukan. Seperti:

1. Menghindari rokok

Sudah menjadi rahasia umum, bahwa rokok mengandung banyak racun yang berbahaya bagi kesehatan. khususnya saluran pernafasan. Menghirup polutan, seperti asap rokok dan kendaraan bermotor, baik secara langsung maupun tak langsung, dapat mengotori darah dan membuat kerja paru-paru dan jantung menjadi semakin berat. Selain itu, dalam sekali hirup, kandungan racun dalam rokok mampu mematikan ribuan hingga jutaan sel didalam tubuh. Dan inilah yang menyebabkan timbulnya beragam penyakit.

2. Menjaga Berat Badan

Obesitas merupakan salah satu pemicu berbagai penyakit kronis. Seperti jantung, ginjal, dan paru-paru. Bagaimana tidak? Tubuh dengan berat badan berlebih tentu dapat membuat seluruh organ vital didalam tubuh bekerja dengan lebih berat pula. Selain itu, kandungan lemak berlebih dapat membuat darah menjadi lebih kental dan pembuluh darah juga tersumbat oleh tumbukan lemak tersebut. Akibatnya, sirkulasi darah juga menjadi tak lancar. Nah, jika ingin sehat, maka Anda juga harus menjaga tubuh Anda berada dalam kondisi yang ideal.

3. Olah raga

Salah satu resep jitu untuk tetap sehat, bugar dan awet muda adalah olah raga. Apa saja, karena semua olah raga pada dasarnya membawa kebaikan. Namun, bagi Anda yang sudah memiliki riwayat penyakit tertentu, sebaiknya melakukan konsultasi kepada doketr terkait. Untuk mendapatkan informasi yang lebih komplit.

Beberapa olahraga yang baik dan mudah dilakukan sendiri adalah jalan santai, jogging, yoga, berenang dan senam. Jika perlu, Anda juga dapat mendatangi arena pusat kebugaran dan melakukan olah raga dengan didampingi oleh pelatih yang berpengalaman. Dengan begitu, hasilnya pun akan lebih optimal.

Olah raga mampu meningkatkan kinerja organ vital, termasuk paru-paru. Selain itu olahraga secara rutinj juga dapat memperlancar peredaran darah dan memperbaiki asupan oksigen untuk tubuh. Dan, memperbaiki sistem metabolisme.

4. Memenuhi kebutuhan nutrisi dan cairan tubuh

Tubuh membutuhkan nutrisi untuk dapat bekerja dengan baik. Nutrisi penting juga berperan dalam proses regenarsi sel-sel tubuh. Beberapa nutrisi yang baik untuk tubuh meliputi karbohidrat, protein, mineral, vitamin, zat besi, dan anti oksidan. Selain itu, mengkonsumsi air putih sebanyak 1,5 liter dalam sehari juga dapat membantu proses pemenuhan nutrisi.

Selain itu, air putih juga dapat memenuhi kebutuhan oksigen, sehingga paru-paru dapat bekerja lebih optimal.

Jangan Sepelekan Batuk

Batuk sebenarnya bukanlah penyakit, melainkan suatu gejala penyakit. saat batuk, yang terjadi adalah tubuh sedang berusaha mengeluarkan ‘sesuatu’ dari saluran pernafasan. Entah itu lendir, makanan maupun benda asing lainnya yang ‘nyangkut’ disaluran nafas. Meskipun demikian, batuk akan menjadi bahaya apabila tak segera disembuhkan.

Batuk yang normal, terjadi saat Anda terserang flu seperti batuk pilek. Yang seperti ini hanya akan terjadi dalam durasi yang tak begitu panjang. Sekitar 3 hari hingga 2 minggu. Namun, apabila sudah berjalan lebih dari itu, Anda sudah harus waspada ya. Terlebih jika disertai dengan beberapa gejala lain, seperi demam yang tak berkesudahan atau datang dan pergi. Lalu, adanya lendir yang disertai darah. Kemudian, jika nafas Anda juga mulai pendek-pendek dan terasa berat. Nah, jika Anda menemukan gejala yang seperti itu, sebaiknya segera hubungi dokter untuk mendapatkan pengobatan yang lebih lanjut.

Untuk memeriksa kesehatan paru-paru, dokter akan melakukan pemeriksaan secara lisan, atau wawancara. Kemudian fase berikutnya ada tes laboratoriun untuk menguji adanya virus, bakteri, maupun parasit yang menjadi penyebab terjadi batuk tersebut. Anda juga akan di sarankan untuk melakukan foto rontgen untuk mengetahui kondisi paru-paru Anda.

Beberapa penyakit paru-paru yang sangat berbahaya dan harus ditangani secara khusus seperti kanker paru, TBC, pneumonia, dan bronchitis. Beberapa orang yang memiliki resiko lebih tinggi untuk mengidap penyakit paru seperti perokok aktif, pekerja yang berkecimpung dengan zat kimia dan para pekerja diluar ruangan yang rentan terpapas polusi udara.

Untuk itu, pemerintah mengadakan bulan kesehatan paru setiap bulan oktober. Untuk mengingatkan betapa pentingnya menjaga kesehatan, termasuk dengan kesehatan paru. Dengan paru-paru sehat, tentu Anda dapat bernafas dengan lebih lega.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *